Google gambar |
Sudah cukup lama rasanya saya tidak membuka blog pribadi kesayangan saya ini, karena kesibukan kuliah dan hobi. Kali ini saya akan kembali memberikan informasi penting mengenai kesehatan yang tidak kalah menariknya dengan dunia digital saat ini.
Protein nabati.
Apa itu protein nabati?
Protein nabati adalah nutrisi penting yang diperlukan tubuh untuk membentuk sel-sel baru dalam tubuh yang berasal dari tanaman.
Menurut penelitian, orang dewasa harus mengonsumsi 1 g protein per kg berat badan. Kebutuhan setiap orang berbeda-beda tergantung usia, jenis kelamin, dan aktivitas fisik.
Mungkin kalian sudah banyak yang tahu apa saja makanan yang mengandung protein nabati, tapi yang paling tinggi adalah jenis kacang-kacangan. Contoh makanan sehari-hari yang sering kita konsumsi mengandung protein nabati yang tinggi adalah tempe dan tahu. Kandungan protein 100 g tempe dan tahu menurut penelitian adalah 19 g. Ternyata selain harganya murah, kandungan proteinnya tergolong sangat tinggi.
Akibat kekurangan protein nabati :
- Kulit tidak sehat dan menjadi keriput
- Rambut mudah rontok
- Berat badan mengalami penurunan
- Massa otot berkurang
- Tubuh lemas dan tidak bertenaga untuk menjalankan aktivitas yang berat.
Manfaat mengonsumsi protein nabati :
- Protein nabati dapat digunakan untuk program diet sehat, karena dengan kandugan proteinnya yang tinggi dapat menggantikan nasi.
- Menambah berat badan dengan massa otot.
- Dapat mempercepat proses penyembuhan penyakit.
- Sebagai sumber energi yang baik untuk digunakan tubuh dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Sekarang kalian sudah tahu, apa manfaat protein nabati untuk tubuh kita. Selain harganya yang murah ternyata memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita.