Cara Memperbesar Otot Dengan Makanan Khusus
Ada beragam metode yang biasa dipraktikkan para pria sebagai cara memperbesar otot, salah satunya adalah dengan melakukan latihan teratur di pusat-pusat kebugaran. Tapi seringkali para pria lupa betapa pentingnya jenis makanan tertentu dalam membantu proses berkembangnya otot.
Bahan-bahan makanan berikut ini selain memiliki peranan yang besar dalam proses perkembangan otot, juga sangat mudah untuk didapatkan. Makanan-makanan berikut ini selain membantu memperkuat dan memperbesar jaringan otot, juga mampu membantu memaksimalkan proses pembakaran lemak di dalam tubuh.
Pepaya dan Nenas
Kedua jenis buah-buahan ini mengandung zat bernama papain dan bromelain yang mengandung enzim anti peradangan. Enzim anti peradangan berfungsi untuk memulihkan otot yang mengalami kelelahan setelah berolahraga.
Selain untuk anti peradangan, enzim ini juga membantu dalam proses pemecahan protein di pencernaan kita. Dengan demikian, penyerapan protein akan menjadi lebih baik. Seperti yang kita ketahui, protein adalah salah satu zat utama dalam pembentukan otot.
Ikan Salmon
Ikan salmon sudah terkenal sejak beberapa dekade karena manfaatnya untuk sistem peredaran darah manusia. Minyak ikan salmon sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung anda juga. Untuk anda yang sedang dalam proses latihan untuk memperbesar otot, disarankan untuk mengkonsumsi minyak ikan salmon (baik dalam bentuk kapsul ataupun dengan memperbanyak makan ikan). Banyak mengkonsumsi ikan segar dan dibarengi dengan latihan yang teratur adalah salah satu cara memperbesar ototyang paling efektif.
Bayam
Bayam sudah lama dikenal sebagai sayuran terbaik untuk pertumbuhan otot. Hal ini disebabkan karena bayam mampu meningkatkan proses sintesis protein di otot hingga 120%. Dengan tingkat sintesa protein setinggi itu, otot akan dengan mudah melakukan self-recovery (pemulihan).
Kacang-kacangan
Masukkan kacang-kacangan dalam menu makanan anda sehari-hari. Kacang memiliki khasiat selain sebagai antioksidan yang membuang racun dari dalam tubuh, juga sangat baik untuk pemulihan otot yang lelah setelah melakukan olahraga berat seperti bodybuilding.
Perlu anda ingat bahwa setelah melakukan latihan untuk memperbesar otot, anda perlu mengkonsumsi makanan dengan kalori minimal 400 kalori untuk mengganti tenaga yang hilang. Untuk membantu otot membangun jaringannya kembali, anda perlu mengkonsumsi 20 hingga 30 gram protein dan karbohidrat sebanyak 50 hingga 65 gram untuk memperbaiki otot lama.
Susu Coklat
Minuman terbaik bagi anda yang sering melakukan latihan berat untuk memperbesar otot adalah susu. Di Inggris dilakukan sebuah penelitian yang menemukan fakta dimana susu lebih optimal dalam mengganti cairan tubuh setelah berolahraga dibanding air putih biasa. Hal ini dikarenakan susu mengandung elektrolit potassium yang mampu menghindarkan kita dari kondisi dehidrasi. Dengan menambahkan coklat ke dalam susu maka akan menyempurnakan kandungan gizi di dalamnya dengan protein dan lemak yang seimbang. Hal ini sangat bermanfaat untuk anda yang ingin mempraktikkan cara memperbesar otot dengan efektif.
Teh Hijau
Dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh sebuah lembaga kesehatan di Brazil, ditemukan fakta bahwa mengkonsumsi teh hijau secara teratur (minimal sekali sehari) akan menghindarkan seseorang dari penyakit yang disebabkan oleh kerusakan sel. Hal ini sesuai dengan kepercayaan masyarakat Cina jaman dahulu bahwa teh hijau bermanfaat juga dalam proses penyembuhan otot yang cedera. Dengan mengkonsumsi teh hijau secara teratur, otot anda akan terhindar dari cedera parah yang biasa didapatkan ketika melakuakan olahraga secara intensif.
Demikianlah beberapa jenis makanan yang sangat bermanfaat dalam proses membesarkan otot. Tentunya baru akan menjadi cara memperbesar otot yang efisien, jika dibarengi dengan latihan secara teratur dan sistematis.
0 komentar:
Posting Komentar